Apa Perintah untuk Melihat Direktori dan File di Linux?

Dibuat
·
Dilihat29 kali
0

Apa perintah terminal untuk melihat daftar direktori dan file di Linux? termasuk file atau folder yang disembunyikan, juga apakah ada cara untuk melihat ukuran, grup, dan perizinan file atau direktori dalam satu perintah?

1 Jawaban
0

Gunakan perintah ls dengan opsi -la, ini akan menampilkan semua file dan direktori yang tersembunyi dengan ukuran, grup, perizinan, tanggal dan sebagainya.

Contoh:

ls -la

Output:

total 20
drwxr-xr-x 5 root root 4096 Feb  5 07:35 .
drwxr-xr-x 1 root root 4096 Feb  5 06:40 ..
-rw-r--r-- 1 root root    0 Feb  5 07:35 .env
-rw-r--r-- 1 root root    0 Feb  5 07:34 hello.txt
drwxr-xr-x 2 root root 4096 Feb  5 06:43 media
drwxr-xr-x 2 root root 4096 Feb  5 06:41 project
drwxr-xr-x 2 root root 4096 Feb  5 07:34 test-mkdir

Perintah diatas memeriksa file dan direktori yang ada di direktori saat ini, kalau mau ngecek di direktori lain tinggal tambahkan path ke direktori tersebut di akhir perintah.

Dibuat

Kamu tau jawabannya?

Ayo bergabung bersama lebih dari 200.000 pengguna lainnya!